x editorial.id skyscraper
x editorial.id skyscraper

Tulus Tanpa Pamrih, Selebgram Ayu Wisya Ungkap Kekaguman Mendalam pada GP Ansor

Avatar Mohamed Kosim

Daerah

Editorial.ID - Selebgram ternama, Ayu Wisya, baru-baru ini menjadi sorotan setelah mengungkapkan rasa haru dan kekaguman yang mendalam terhadap Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) atas respons cepat mereka dalam menyalurkan bantuan kepada korban bencana, senin (15-12-25).

Kekaguman ini muncul setelah story yang diunggah Ayu Wisya mengenai bencana longsor di Jorong di Padang, Agam, Sumatera Barat, direspons langsung oleh tim kemanusiaan GP Ansor.

Dalam unggahannya, Ayu Wisya mengaku sangat terkejut dan terharu. Ia menceritakan bagaimana keluhannya di media sosial ditindaklanjuti hingga menghasilkan penyaluran bantuan kemanusiaan ke lokasi bencana, termasuk yang ia sebutkan di wilayah Sumatera.

"Ya sumpah nangis lagi. Nggak nyangka, story aku ternyata menghasilkan bantuan," ungkap Ayu Wisya dengan nada haru.

Ayu Wisya juga secara jujur mengakui bahwa sebelum peristiwa ini, ia tidak mengenal lebih jauh mengenai organisasi tersebut. Ia sempat mengira bahwa tim berseragam yang menyalurkan bantuan adalah bagian dari instansi resmi atau pemerintahan.

Setelah mencari tahu, ia semakin kagum karena menyadari bahwa para relawan GP Ansor bekerja secara sukarela dan tanpa digaji.

"Ternyata, GP Ansor itu... relawan-relawan itu memang sukarela tanpa digaji, mereka kasih bantuan ke daerah-daerah yang terkena bencana," jelasnya.

Pengakuan ini sontak menyoroti peran penting GP Ansor, khususnya Banser, sebagai tim kemanusiaan yang aktif di berbagai daerah. Ayu Wisya berharap agar masyarakat, khususnya para pengikutnya, juga dapat mengetahui dan mengapresiasi kerja kemanusiaan yang dilakukan oleh GP Ansor.

"Aku agak sedikit malu, aku dibantu sama GP Ansor tapi aku sendiri pun mungkin banyak di sini teman-teman juga nggak tahu. Jadi sekarang tahu, thank you," tutupnya.

Editor : Mohamed Kosim

Artikel Terbaru
Sabtu, 31 Jan 2026 07:26 WIB | Politik

Rekrutmen Terbuka PDIP Jatim: Gen Z Diajak Terlibat Menentukan Arah Kebijakan Publik

 PDI Perjuangan Jawa Timur (PDIP Jatim) membuka rekrutmen terbuka bagi seluruh kalangan untuk bergabung dan berkiprah sebagai kader dan pengurus partai, baik ...
Sabtu, 31 Jan 2026 07:22 WIB | Politik

Khofifah dan Menkomdigi Resmikan Program Talenta Digital Jatim Mendunia

 Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Republik Indonesia Meutya Hafid secara resmi meluncurkan ...
Jumat, 30 Jan 2026 11:21 WIB | Daerah

Tak Tersentuh Pembangunan 40 Tahun, Warga Desa Ombul Galang Dana Perbaikan Jalan

Editorial.ID - Ikatan Mahasiswa Ombul (IMO) bersama masyarakat Desa Ombul, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, mengambil langkah mandiri dengan menggalang ...
Jumat, 30 Jan 2026 05:07 WIB | Politik

Pansus BUMD DPRD Jatim Cari Formula Tepat Tingkatkan Kontribusi PAD

Panitia Khusus (Pansus) DPRD Jawa Timur yang membahas Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Jawa Timur terus melakukan pendalaman guna merumuskan rekomendasi terbaik ...
Kamis, 29 Jan 2026 09:57 WIB | Politik

Sambut Kehadiran SBY, Demokrat Jatim Gaspol Konsolidasi Lewat Retreat

DPD Partai Demokrat Jawa Timur akan menggelar kegiatan retreat bersama Fraksi Demokrat DPRD provinsi serta kabupaten/kota se-Jawa Timur di Hotel Shangri-La ...
Rabu, 28 Jan 2026 23:20 WIB | Politik

Trans Jatim Dipastikan Aman, Pemprov Jatim Gelontorkan Rp251 Miliar di 2026

Program transportasi publik Trans Jatim dipastikan tetap berjalan mulus pada 2026.Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyiapkan anggaran subsidi sebesar Rp251 ...