x editorial.id skyscraper
x editorial.id skyscraper

Transformasi Digital Kian Matang, Sekdaprov Adhy Karyono Dianugerahi ADLGA 2025

Avatar M. Kosim

Daerah

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono, kembali menorehkan prestasi di level nasional. Ia berhasil meraih peringkat kedua dalam ajang Askompsi Digital Leadership Government Awards (ADLGA) 2025, yang diselenggarakan oleh Asosiasi Diskominfo Provinsi Seluruh Indonesia (ASKOMPSI), Kamis (20/11/2025) di Hotel Grand Mercure Surabaya.

ADLGA dikenal sebagai barometer komitmen dan inovasi pemerintah daerah dalam mempercepat transformasi digital, terutama di tataran Sekretaris Daerah.

Ketua ASKOMPSI periode 2023–2025, H. Muhammad Faisal, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi pemicu bagi para pemimpin daerah untuk terus memperkuat kepemimpinan digital.

“ADLGA hadir untuk memperkuat mindset digital dan mempercepat transformasi digital di daerah,” ujarnya.

Pada penyelenggaraan tahun ini, sebanyak 207 Sekda berpartisipasi. Dari jumlah tersebut, 44 Sekda terpilih sebagai Provokator Digital, gelar kehormatan bagi pemimpin daerah dengan performa digital terbaik.

Sekdaprov Jatim, Adhy Karyono, menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak. Ia juga mengapresiasi keberhasilan Sekda Sidoarjo, Kota Malang, dan Kota Blitar yang turut menempati jajaran terbaik nasional.

“Ini membuktikan Jawa Timur terus bergerak maju dalam reformasi birokrasi melalui transformasi digital. Pelayanan publik menjadi lebih efisien dan efektif, serta Jatim kini menjadi rujukan daerah lain dalam penerapan SPBE,” tegasnya.

Daftar Pemenang ADLGA 2025


Kategori Kabupaten :
1. Sekda Kab. Sidoarjo – Dr. Fenny Apridawati
2. Sekda Kab. Klungkung – Anak Agung Gede Lesmana, S.T., M.T.
3. Sekda Kab. Banyumas – Dr. Agus Nur Hadie, S.Sos., M.Si.
4. Sekda Kab. Wonogiri – FX. Pranata, AP., M.Hum.
5. Sekda Kab. Pekalongan – Mohammad Yulian Akbar, S.Sos., M.Si.


Kategori Kota :
1. Sekda Kota Malang – Erik Setyo Santoso, S.T., M.T.
2. Sekda Kota Surakarta – Budi Murtono, S.E., M.Si.
3. Sekda Kota Blitar – Priyo Suhartono, S.Sos., M.Si.
4. Sekda Kota Jambi – Drs. H. A. Ridwan, M.Si.
5. Sekda Kota Solok – Dr. Desmon, M.Pd.


Kategori Provinsi :
1. Sekda Kalimantan Timur – Dra. Sri Wahyuni, M.P.P.
2. Sekda Jawa Timur – Adhy Karyono, A.Ks., M.AP.
3. Sekda Sumatera Barat – Arry Yuswandi, S.KM., M.KM.
4. Sekda Lampung – Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M.
5. Sekda Sulawesi Tenggara – Drs. Asrun Lio, M.Hum., Ph.D.

Editor : M. Kosim

Artikel Terbaru
Kamis, 08 Jan 2026 15:18 WIB | Ekonomi

Atas Peran Dorong Swasembada Pangan 2025, Khofifah Terima Satyalancana Wira Karya

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawamsa menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya Swasembada Pangan 2025 dari Presiden RI Prabowo ...
Kamis, 08 Jan 2026 04:31 WIB | Politik

Musyafak Tegaskan PKB Surabaya Solid Dukung Pilkada Lewat DPRD

Wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui DPRD kembali mencuat ke ruang publik. Salah satu alasan yang menguat adalah mahalnya biaya pilkada langsung ...
Selasa, 06 Jan 2026 19:24 WIB | Daerah

Khofifah Terima Penghargaan atas Layanan Inklusif Ketunarunguan

Pemerintah Provinsi Jawa Timur menerima Piagam Penghargaan dari Hearing Aid East Java sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif serta dukungan berkelanjutan ...
Minggu, 28 Des 2025 18:29 WIB | Politik

Diplomasi Selawat di Surabaya: Akhiri Dinamika, PBNU Kembali ke Tradisi Guyub Rukun

Editorial.ID – Di tengah riuhnya spekulasi mengenai arah kepemimpinan tertinggi Nahdlatul Ulama, sebuah pesan kesejukan muncul dari Jalan Kedung Tarukan, S ...
Sabtu, 27 Des 2025 07:31 WIB | Politik

Kader Demokrat Jatim Diminta Sampaikan Kinerja AHY dan Emil Dardak ke Masyarakat

– Kader Partai Demokrat Jawa Timur diminta tidak hanya bekerja, tetapi juga memastikan kerja-kerja partai diketahui publik. Terutama kinerja Agus Harimurti Y ...
Sabtu, 27 Des 2025 06:03 WIB | Politik

Bimtek Demokrat Jatim: Emil Dardak Tekankan Politik Harus Hadir di Rakyat

Partai Demokrat Jawa Timur menegaskan kembali posisi kader sebagai ujung tombak kerja politik. Terutama di era dominasi media sosial. Isu itu menjadi benang ...